Valencia 1-1 Real Sociedad
Akhir pekan ini akhirnya La Liga musim 2019/2020 sudah dimulai sehingga dapat menjadi hiburan bagi para pencinta sepakbola di seluruh dunia, terutama bagi para penggemar klub Spanyol. Seperti yang kita ketahui musim lalu La Liga telah sukses menghibur dengan menyajikan berbagai pertandingan seru. Musim ini La Liga tentu tak kalah seru dengan pertandingan-pertandingan yang telah tersaji di pekan pertama. Pada pekan pertama telah tersaji berbagai pertandingan seru, salah satunya adalah pertandingan antara Valencia vs Real Sociedad.
Pertandingan antara Valencia vs Real Sociedad telah berlangsung di Stadion Mestalla pada hari Minggu (18/08/2019) dini hari WIB. Bertindak sebagai tim tuan rumah, Valencia tampaknya mendapatkan hasil yang kurang memuaskan pada pekan pertamanya di musim 2019/2020 ini. Menjamu Real Sociedad, Valencia hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1. Hasil tersebut tentu kurang memuaskan bagi pasukan Marcelino Garci Toral mengingat mereka harus berusaha untuk mendapatkan hasil yang lebih baik pada musim ini. Sebaliknya, hasil seri ini tentu menguntungkan bagi Real Sociedad karena berhasil mencuri poin dari markas Valencia. Pertandingan ini diwarnai dengan kartu merah yang diberikan kepada salah satu pemain Valencia, Francis Coquelin pada menit ke-90+1. .Valencia unggul terlebih dahulu berkat gol dari Kevin Gameiro pada menit ke-58. Sayangnya gol penalti dari Mike Oyarzabal pada menit ke-90+1 berhasil menunda kemenangan Valencia.
Bermain di markas sendiri, Valencia menggunakan formasi 4-4-2 dengan mengandalkan dua pemain lini depan mereka, yaitu Rodrigo dan Kevin Gameiro untuk bermain sebagai starter. Lalu di posisi lini tengah ada nama-nama seperti Goncalo Guedes, Geoffrey Kondogbia dan Francis Coquelin yang bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Denis Cheryshev, Ferran Torres dan Cristiano Piccini. Sementara itu pada kubu Real Sociedad menggunakan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan tiga pemain lini depan mereka, yaitu Adnan Januzaj, Willian Jose dan Mike Oryazabal untuk bermain sebagai starter. Lalu di posisi lini tengah ada nama-nama seperti Illarramendi, Martin Odegaard dan Mikel Merino yang bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Alexander Isak, Kevin Rodriguez dan Ander Barrenetxea.
Walaupun bermain di markas sendiri, nyatanya Valencia harus mengakui kehebatan dari tamunya, Real Sociedad. Bagaimana tidak, Real Sociedad berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Dilihat dari statistik keseluruhan, Real Sociedad berhasil mendapatkan penguasaan bola sebesar 64 persen, sedangkan Valencia hanya mampu mendapatkan 36 persen penguasaan bola. Perbedaannya pun sangat terlihat sekali sehingga Real Sociedad tampaknya bermain dengan agresif dihadapan para pendukung Valencia.
Menit-menit awal babak pertama kedua tim bermain dengan sengit dan saling melakukan jual beli serangan. Real Sociedad bermain ngotot jika dibandingkan dengan tim tuan rumah. Pasukan Imanol Alguacil tersebut berusaha untuk memojokkan tim tuan rumah dengan berbagai serangan yang dilakukan. Namun nyatanya Real Sociedad masih belum mampu mencetak gol, begitu juga dengan Valencia yang masih berusaha untuk mencari celah.
Babak pertama terkesan berjalan dengan membosankan. Tak ada gol yang tercipta hingga laga memasuki setengah jam perjalanan. Sepanjang babak pertama wasit harus mengeluarkan tiga kartu kuning kepada masing-masing pemain, yaitu Martin Odegaard, Mikel Merino dan Joseba Zaldua. Hingga babak pertama berakhir, skor 0-0 bertahan menghiasi papan skor di Stadion Mestalla.
Memasuki babak kedua, kedua tim masih sama-sama tidak ada niatan untuk mengendorkan daya serangnya. Lagi-lagi salah satu pemain Real Sociedad, Robin Le Normand harus mendapatkan kartu kuning dari wasit saat laga memasuki menit ke-57.
Valencia berusaha semaksimal mungkin untuk dapat memecah kebuntuan. Hingga pada akhirnya saat laga memasuki menit ke-58 Valencia berhasil mencetak gol melalui Kevin Gameiro. Kerja sama yang apik dilakukan oleh Wass dan Gameiro lalu pada akhirnya berhasil diselesaikan dengan baik oleh Gameiro sehingga mampu menjebol gawang Real Sociedad. Wasit sebenarnya sempat meragukan gol dari Gameiro dan memeriksa VAR. Namun pada akhirnya gol dari Gameiro sah dan membuat tim tuan rumah unggul sementara dengan skor 1-0.
Tertinggal satu angka membuat para pemain Real Sociedad berusaha untuk menyamakan kedudukan. Imanol melakukan pergantian pemain saat laga memasuki menit ke-71 dimana ia memasukkan Alexander Isak dan menarik keluar Adnan Januzaj. Sociedad pun terlihat masih kesulitan untuk dapat menyamakan kedudukan atas tim tuan rumah.
Laga memasuki menit-menit akhir babak kedua, pertandingan pun berjalan semakin sengit. Hingga pada akhirnya Francis Coquelin melakukan pelanggaran konyol di dalam kotak penalti sehingga Real Sociedad mendapatkan hadiah penalti dari wasit. Coquelin bahkan dikenakan kartu kuning kedua akibat pelanggaran tersebut. Mikel Oryazabal menjadi sang eksekutor dan pada akhirnya berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik. Skor 1-1
bertahan hingga pertandingan berakhir.
Hasil tersebut membuat Valencia berada di posisi 8 klasemen sementara dengan 1 poin, sedangkan Sociedad berada di posisi 7 dengan 1 poin.
Susunan pemain:
Valencia (4-4-2): Cillessen, Costa, Paulista, Garay, Wass, Goncalo Guedes, Kondogbia, Coquelin, Soler, Gameiro, Rodrigo.
Real Sociedad (4-3-3): Moya, Zaldua, Le Normand, Zubeldia, Munoz, Merino, Illarramendi, Odegaard, Oyarzabal, Willian Jose, Januzaj.
Pertandingan Selanjutnya
Pada pekan kedua, Celta Vigo akan bertanding melawan Valencia pada 25 Agustus mendatang. Sedangkan pada jadwal yang sama Mallorca akan bertemu Real Sociedad.
Ikuti terus taruhan La Liga di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan