SC Freiburg vs Borussia Monchengladbach
Partai penting akan dilakoni Die Fohlen Borussia Monchengladbach pada Bundesliga akhir pekan nanti. Pada 6 Juni 2020 pukul 01.30 dinihari WIB nanti, skuad besutan Marco Rose akan melakoni lawatan menuju ke Schwarzwald Stadion – Freiburg im Breisgau untuk menantang tuan rumah Freiburg. Pertandingan ini akan melengkapi partai menarik Bundesliga pekan ini, termasuk RB Leipzig vs Paderborn.
Tuan rumah Freiburg yang kini berada di urutan 8 pastinya akan memberikan perlawanan sengit. Pasalnya saat ini, Breisgau Brasilianer hanya terpaut 4 angka dari zona Eropa. Dengan memaksimalkan faktor tuan rumah, Freiburg optimis bisa mendulang hasil positif di akhir pekan nanti.
Dalam laga nanti, striker 31 tahun asal Jerman, Nils Petersen masih akan tetap menjadi tumpuan Breisgau Brasilianer. Mantan penyerang Werder Bremen dan Bayern Munchen ini merupakan top skor sementara Freiburg di pentas Bundesliga Jerman dengan torehan 9 gol dari total 29 penampilan.
Sementara bek kiri Freiburg, Christian Gunter akan menjadi sosok penting. Pemain 27 tahun ini telah mengemas 6 assist dan 2 gol dalam 29 penampilan bersama Freiburg. Catatan ini menjadi bukti jika Christian Gunter harus sangat diwaspadai oleh barisan belakang Monchengladbach dalam pertandingan nanti.
Tim tamu Monchengladbach seperti akan kembali mengandalkan duo penyerang asal Prancis mereka yaitu Alassane Plea dan Marcus Thuram. Kedua penyerang memang tampil cukup mengesankan di musim 2019/2020 ini. Keduanya sama-sama mengemas 10 gol di pentas Bundesliga Jerman. Bukan hanya produktif, kedua pemain juga menjadi penyumbang assist terbanyak bagi Monchengladbach musim ini. Alassane Plea telah mengemas 10 assist sedangkan Marucs Thuram 8 assist.
Dibelakang 2 penyerang tajam ini, ada sosok Lars Stindl yang siap menjadi pemecah kebuntuan Monchengladbach dari lini kedua. Gelandang 31 tahun asal Jerman ini diharapkan mampu menjadi kreator serangan dan penghubung antara sektor tengah dan depan Borussia Monchengladbach.
Pada pertandingan terakhir, 30 Mei dinihari WIB di Schwarzwald Stadion – Freiburg im Breisgau, Freiburg harus menelan pil pahit dengan takluk 0-1 dari tamunya Bayer Leverkusen. Meskipun hanya mampu mencatatkan 31,6% ball possession. Freiburg mampu melepaskan 9 tembakan ke gawang lawan. Namun, gol tunggal Kai Havertz (54’) memanfaatkan assist dari Leon Bailey membuat Freiburg harus takluk di kandang sendiri.
Sementara tim tamu Borussia Monchengladbach mencatatkan hasil positif pada laga sebelumnya, 31 Mei 2020 malam WIB lalu. Tampil di Stadion im Borussia Park – Monchengladbach, Die Fohlen mampu mengalahkan tim promosi, Union Berlin dengan skor telak 4-1.
4 gol Borussia Monchengladbach di cetak oleh Neuhaus (17’), Alassane Plea (81’) dan brace dari Marcus Thuram (41’) (59’). Sementara gol tunggal Union Berlin dicetak oleh Sebastian Andersson (50’). Dengan hasil ini, Borussia Monchengladbach tetap bertahan di posisi 4 besar klasemen sementara Bundesliga Jerman 2019/2020.
Melihat perbandingan kekuatan kedua tim sekarang ini. Borussia Monchengladbach sedikit lebih difavoritkan untuk keluar sebagai pemenang. Meski tidak menutup kemungkinan Freiburg akan membuat kejutan dan meraih hasil positif di akhir pekan nanti.
Head to Head
Akan tetapi jelang laga kontra Monchengladbach di akhir pekan nanti. Freiburg dihantui dengan rentetan hasil negative. Pada pertandingan terakhir di kandang sendiri (30/5) kemarin, Breisgau Brasilianer harus mengakui keunggulan tamunya, Bayer Leverkusen dengan skor tipis 0-1. Hasil ini semakin memperpanjang performa negative tuan rumah. Kini, Freiburg menorehkan catatan 4 pertandingan tanpa kemenangan.
Setelah meraih kemenangan di Schwarzwald Stadion Maret lalu kontra Union Berlin dengan skor meyakinkan 3-1. Freiburg harus puas dengan 2 hasil imbang dan 2 kali kalah. Pada pertandingan berikutnya (16/5), Breisgau Brasilianer hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan RB Leipzig. Kemudian (23/5) takluk di kandang 0-1 atas Werder Bremen. Bermain imbang 3-3 kontra Frankfurt dan terakhir kalah 0-1 dari Bayer Leverkusen di pekan lalu.
Sejauh ini Freiburg telah mengumpulkan 38 poin dari 29 pertandingan. Dengan catatan 10 kali menang, 8 imbang dan 11 kali kalah. Freiburg sudah 38 kali membobol gawang lawan dan 41 kali kebobolan (-3).
Sementara tim tamu Monchengladbach tengah berusaha keras untuk tetap bertahan di zona Liga Champions atau 4 besar Bundesliga Jerman. Skuad besutan Marco Rose kini hanya unggul selisih gol dari Bayer Leverkusen di tempat ke-5 dengan perolehan poin sama 56. Oleh karena itu, misi wajib menang akan diusung Die Fohlen dalam lawatan mereka ke markas Freiburg akhir pekan nanti. Dengan bermodal kemenangan 4-1 pada pertandingan terakhir (31/5) lalu atas Union Berlin. Monchengladbach optimis bisa kembali mengamankan hasil positif di laga ini. Sehingga bisa terus bertahan di posisi 4 besar hingga akhir musim kompetisi 2019/2020.
Total kedua tim telah bertemu sebanyak 39 kali. Freiburg mempunyai catatan 13 kemenangan dan Borussia Monchengladbach 14 kali. Sementara 12 pertemuan sisa berakhir dengan hasil imbang. Meski begitu, Freiburg mempunyai catatan produktivitas gol jauh lebih banyak dibandingkan lawannya dengan 57 gol. Sedangkan Monchengladbach hanya 55 kali membobol gawang Freiburg.
Akan tetapi, Freiburg juga selalu kalah di 3 pertemuan terakhir atas Monchengladbach. Kemenangan terakhir Freiburg terjadi pada Oktober 2018 lalu di Schwarzwald Stadion. Saat itu, Freiburg sukses mengalahkan Monchengladbach dengan skor telak 3-1 berkat gol Petersen (1’), Waldschmidt (57’) dan Holer (90’+4). Sementara satu-satunya gol balasan tim tamu saat itu dicetak oleh Thorgan Hazard (20’) melalui titik putih.
Prediksi Taruhan
SC Freiburg vs Borussia Monchengladbach | 1X2 Babak 1, Seri @ 2.19 | |
6 Juni 2020, 01:30 WIB |
Di atas kertas Monchengladbach lebih diunggulkan. Namun nampaknya skor imbang 0-0 akan terjadi pada akhir babak pertama. Sedangkan pada akhir babak kedua, Borussia Monchengladbach yang diprediksi akan menang.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan