Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund
Pertandingan sepakbola Liga Champions antara PSG vs Dortmund akan berlangsung di Stadion Parc des Princes pada hari Kamis (12/03/2020) pkl 03.00 WIB. Kedua tim tersebut akan menjalani laga leg 2 pada tengah pekan nanti. Di leg 1 kemarin yang diselenggarakan di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund berhasil menuai kemenangan dengan skor tipis 2-1. Laga leg 2 nanti tentu akan berjalan dengan atmosfir yang sangat panas pasalnya kedua tim masih sama-sama memiliki peluang yang tinggi untuk meraih tiket menuju ke babak perempat final. PSG yang akan bertindak sebagai tim tuan rumah tentu memiliki keunggulan lebih jika dibandingkan dengan Dortmund. Terlebih mereka mempunyai gol tandang di leg 1 kemarin sehingga PSG hanya butuh mencetak 1 gol untuk dapat menyingkirkan Dortmund dari liga champions. Di sisi lain Dortmund tampaknya akan menjalani laga yang berat di leg 2 nanti. Setidaknya pasukan Lucien Favre tersebut harus menahan imbang PSG supaya dapat melaju ke babak perempat final.
PSG bersama sang pelatih, Thomas Tuchel, tentu saja akan mengerahkan segenap kemampuan terbaiknya demi mendapatkan tiket menuju ke babak perempat final pada tengah pekan nanti. Sejauh ini tim raksasa Prancis tersebut memang tampil dengan performa yang sangat luar biasa, terlebih di Ligue 1. Tercatat di Ligue 1 PSG berhasil mendapatkan 22 kali kemenangan, 2 kali hasil imbang dan 3 kali kekalahan. Dengan hasil tersebut saat ini PSG masih mendominasi jalannya Ligue 1. Selain itu dalam lima pertandingan terakhir, PSG berhasil mendapatkan 3 kali kemenangan, 1 kali hasil imbang dan 1 kali kekalahan. Dengan hasil tersebut, PSG memiliki modal yang sangat bagus jelang laga melawan Dortmund.
Sementara itu di sisi lain Dortmund tentu tidak akan tinggal diam saja kala bertandang ke markas PSG pada tengah pekan ini. Pasukan Lucien Favre tersebut telah mendapatkan modal yang sangat bagus dengan menang 2-1 pada leg 1 kemarin. Selain itu, di Bundesliga Dortmund tampil sangat luar biasa dengan mendapatkan 15 kali kemenangan, 6 kali hasil imbang dan 4 kali kekalahan. Di laga terakhir, Dortmund menang 1-2 atas Gladbach. Dengan hasil tersebut saat ini Dortmund masih berada dalam jalur perebutan gelar juara pada musim ini.
Dari hasil yang diraih oleh kedua tim tersebut, saat ini PSG berada di posisi puncak klasemen sementara Ligue 1 dengan total 68 poin, sementara itu Dortmund berada di posisi 2 klasemen Bundesliga dengan total 51 poin. Kedua tim akan tampil dengan performa yang sama-sama sengit pada leg 2 nanti sehingga dipastikan para pencinta sepak bola akan disajikan dengan pertandingan yang berkelas pada tengah pekan ini.
Bertindak sebagai tim tuan rumah, PSG tentu akan mengerahkan skuad terbaiknya demi mendapatkan hasil yang terbaik. Di posisi lini depan, Thomas Tuchel akan memainkan seorang striker sekelas Kylian Mbappe untuk bermain sebagai starter. Wonderkid bertalenta asal Prancis tersebut memang sangat menakutkan ketika berada di dalam lini pertahanan lawan. Kepiawaiannya dalam mengolah bola membuat Mbappe sangat lincah dan sulit dihentikan oleh pemain lawan. Tercatat sejauh ini Mbappe telah berhasil mengemas 30 gol dan 5 asis dalam semua kompetisi. Selain Mbappe, PSG masih memiliki striker sekelas Edinson Cavani dan Mauro Icardi. Kedua striker tersebut dipastikan akan merepotkan barisan pertahanan lawan.
Lalu di posisi lini tengah, PSG memiliki seorang gelandang sekelas Neymar. Kemampuan dari pemain asal Brasil tersebut tentu sudah tidak diragukan lagi. Neymar sangat lincah dalam membangun serangan. Selain Neymar, PSG masih memiliki gelandang sekelas Angel Di Maria dan Marco Verratti. Sedangkan di lini pertahanan ada nama-nama seperti Thiago Silva dan Marquinhos.
Sementara itu pada kubu Dortmund, Lucien Favre akan memainkan seorang striker sekelas Erling Braut Haland. Pemain anyar Dortmund tersebut tampil begitu mempesona di awal pertandingannya bersama Dortmund. Tercatat dalam 10 pertandingan yang telah ia jalani, Haland berhasil mengemas 12 gol. Selain Haland, Dortmund masih memiliki striker sekelas Thorgan Hazard dan Marco Reus. Kedua pemain tersebut juga tak kalah hebat dibandingkan dengan Haland.
Lalu di posisi lini tengah Dortmund memiliki gelandang sekelas Axel Witsel. Gelandang asal Belgia tersebut tampil mempesona ketika membangun serangan untuk Dortmund. Selain Witsel, lini tengah juga akan diisi oleh Emre Can dan Achraf Hakimi. Sedangkan di lini pertahanan ada Mats Hummels.
Head to Head
Pertemuan terakhir antara PSG vs Dortmund berlangsung pada tanggal 19 Februari lalu. Dalam pertandingan tersebut Dortmund berhasil menang dengan skor 2-1.
Tips Taruhan
Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund | Handicap Asia, Dortmund +1.00 @1.70 | |
12 Maret 2020, 03:00 WIB |
Diprediksi pada pertandingan nanti kedua tim akan berakhir imbang dengan skor 2-2.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan