Sebentar lagi, La Liga 2019/2020 akan hadir dengan tampilan baru dari masing-masing tim La Liga. Pasalnya saat ini bursa transfer pemain musim panas masih berjalan dan hal tersebut tentu akan dimanfaatkan dengan baik oleh tim La Liga. Harapannya dengan membeli beberapa pemain hal tersebut dapat memberikan angin segar untuk tim sehingga dapat menjalani musim depan dengan sangat baik.
Baru-baru ini kabar mengejutkan datang dari sang juara bertahan La Liga, Barcelona. Kabarnya Barcelona telah berhasil merampungkan transfernya untuk pemain sekelas Antoine Griezmann. Griezmann musim depan akan bersebrangan dengan mantan timnya, Atletico Madrid, dan akan menghadapi mantan timnya pada La Liga 2019/2020 nanti. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Antoine Griezmann, pasalnya ia pindah ke satu tim yang masih satu liga dengan mantan timnya.
Barcelona tentu sangat puas setelah berhasil mendapatkan pemain bintang asal Prancis tersebut. Pasalnya hadirnya Antoine Griezmann ke dalam skuad Barcelona tentu akan semakin memperkuat daya serang dari Barcelona, sehingga bisa jadi Barcelona tidak hanya menguasai La Liga saja pada musim depan, namun Barcelona akan menguasai liga champions. Harga yang dibayarkan Barcelona untuk pemain seperti Antoine Griezmann memang tidak murah. Barcelona harus merogoh dompet sebesar 120 juta euro atau setara dengan Rp 1,8 triliun untuk mendatangkan pemain sekelas Antoine Griezmann.
Kendati demikian, tampaknya langkah Barcelona untuk mendapatkan Antoine Griezmann menuai sebuah kontroversial. Atletico Madrid beranggapan bahwa Barcelona melakukan siasat licik untuk mendapatkan pemain asal Prancis tersebut. Bahkan Atletico Madrid berniat untuk menuntut Barcelona terkait kejadian transfer ini. Pasalnya Barcelona sudah menemui kata sepakat dengan Griezmann sejak bulan Maret 2019. Kendati demikian, Barcelona tidak mau menebus Griezmann pada Maret lalu lantaran klausul jualnya masih bernilai 200 juta euro.
Dari kejadian tersebut, maka Atletico Madrid tampaknya akan melaporkan Barcelona ke FIFA karena menunggu klausul Griezmann berubah jadi 120 juta euro per 1 Juli lalu. Dengan demikian, Atletico Madrid akan melapor ke FIFA dan meminta uang 80 juta euro lagi ke Barcelona karena sudah mendapatkan Antoine Griezmann sejak bulan Maret lalu.
Berita Transfer Lainnya
Setelah berhasil mendapatkan Antoine Griezmann, Barcelona tampaknya masih ingin mencari beberapa pemain untuk mengisi skuadnya pada musim depan. Barcelona kabarnya ikut serta dalam perburuan bek Real Betis, yaitu Junior Firpo. Pemain berusia 22 tahun tersebut saat ini sedang diincar oleh beberapa tim besar di Eropa seperti Liverpool, Real Madrid dan Barcelona. Wajar saja, performa dari Junior Firpo pada musim lalu berhasil membuat khalayak dunia sepakbola terkejut dengan permainannya yang sangat luar biasa. Berkat performa dari Firpo tersebut, maka Barcelona ikut andil dalam perburuan Firpo dalam bursa transfer musim panas ini.
Mantan pelatih tim junior Real Betis, Juan Jose Romero, mengatakan bahwa Junior Firpo memiliki performa yang stabil. Romero bahkan mengatakan kalau Junior Firpo dapat mengikuti jejak Sergio Ramos dan bahkan lebih baik dalam beberapa aspek. Dengan pernyataan seperti itu, maka tidak salah apabila Barcelona tergila-gila akan persona dari Junior Firpo. Kabarnya La Blaugrana sudah membuka pintu transaksi dengan Real Betis sehingga kedua tim tersebut akan segera melakukan negosiasi.
Sementara itu, tim raksasa Spanyol lainnya, Atletico Madrid, kembali melanjutkan aktifitasnya dalam bursa transfer musim panas. Atletico Madrid kabarnya telah berhasil merekrut bek Espanyol, yaitu Mario Hermoso. Lewat laman resmi Atletico Madrid, mereka mengumumkan bahwa telah mengontrak Mario Hermoso selama lima tahun. Walaupun tidak disebutkan berapa harga dari Mario Hermoso, namun kabarnya angka yang dicapai oleh Atletico Madrid untuk mendapatkan Mario Hermoso sebesar 29 juta euro. Dengan mendapatkan pemain seperti Mario Hermoso, maka pertahanan dari Atletico Madrid semakin kokoh di musim depan.
Mario Hermoso merupakan pemain berusia 24 tahun jebolan dari akademi Real Madrid. Banyak yang berspekulasi bahwa Hermoso akan balik ke Real Madrid pada musim depan. Namun saat Zinedine Zidane kembali melatih Real Madrid maka ia memiliki rencana tersendiri sehingga tidak memasukkan Hermoso ke dalam rencananya.
Selain Atletico Madrid, tim tetangga pun tampaknya tidak ingin ketinggalan dalam bursa transfer musim panas. Melihat performanya yang kurang bagus, maka Real Madrid memutuskan untuk memaksimalkan bursa transfer. Setelah berhasil merekrut Eden Hazard, kini Real Madrid kabarnya juga telah merekrut pemain bek kiri, yaitu Ferland Mendy dari Lyon. Digadang-gadang, Ferland Mendy akan menjadi The Next Roberto Carlos untuk Real Madrid di musim depan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan