Villarreal 3-0 Sevilla
Secara mengejutkan Sevilla yang sebetulnya lebih diunggulkan harus menyerah dengan skor telak 3-0 dari tuan rumah Villarreal. Dalam pertandingan Liga Spanyol yang berlangsung tengah malam tadi waktu Indonesia, ketiga gol Villarreal dilesakkan oleh Alvaro Gonzalez, Karl Toko Ekambi dan Alfonso Pedraza. Dengan hasil tersebut bisa mengangkat moral pemain Villarreal yang posisinya memang berada di papan bawah Liga Spanyol.
Kemenangan Villarreal atas Sevilla ini memang terbilang mengejutkan. Sebab Sevilla memiliki performa yang jauh lebih baik dibandingkan dengan lawannya itu. Sevilla berada di urutan 4 klasemen Liga Spanyol musim ini.
Sebelum bertanding lawan Villarreal, Sevilla menang 0-1 atas Lazio di ajang liga Europa. Tapi tren tersebut tak mampu diteruskan dalam pertandingan ini.
Dua gol Villarreal dicetak pada babak pertama melalui Alvaro Gonzales dan Toko Ekambi. Sedangkan satu tambahan gol lainnya dicetak Villarreal pada babak kedua.
Dalam catatan SBOBET, Sevilla tampil lebih dominan dengan menguasai bola lebih banyak. Akan tetapi dominasi bola ini tidak berdampak pada peluang yang dihasilkan. Terlihat Sevilla begitu kesulitan untuk menembus pertahanan Villarreal yang digalang oleh Daniele Bonera.
Gol pertama Villarreal dicetak oleh Alvaro Gonzalez pada menit ke-20. Berawal dari tendangan sudut yang dilakukan oleh Santi Cazorla, kemudian Gonzalez berhasil menyundulnya dan bobollah gawang dari Vaclik.
Sevilla berusaha untuk membalasnya. Serangan mereka bangun melalui Munir El-Haddadi dan Roque Mesa. Ada beberapa peluang yang muncul tapi tembakan yang mereka lakukan masih jauh dari sasaran.
Tak hanya itu, Villarreal juga tampil bagus berkat penampilan cemerlang kiper Asenjo yang mampu menghalau serbuan pemain Sevilla.
Villarreal kemudian berhasil unggul 2-0 sebelum babak pertama berakhir. Toko Ekambi mendapatkan umpan dari Carlos Bacca. Peluang itu pun tak disia-siakannya untuk membobol Sevilla kedua kalinya. Skor menjadi 2-0.
Pada babak kedua Sevilla kemudian mulai memasukkan Ben Yedder dan Pablo Sarabia. Diharapkan kedua pemain ini bisa mengubah keadaan. kedua pemain itu masuk menggantikan Jesus Navas dan Vazquez yang tampil tidak optimal.
Sevilla unggul dalam penguasaan bola dan melancarkan sejumlah serangan. Beberapa kali peluang diperoleh Sevilla melalui Simon Kjaer, Ben Yedder dan Ibrahim Amadou. Akan tetapi tak ada yang berhasil menggetarkan gawang Villarreal.
Sebaliknya Villarreal berhasil kembali mencetak gol. Kali ini, pada menit ke-86, Alfonso Pedraza menyambut umpan dari Manuel Morlanes. Lalu tendangan pun dilesakannya untuk mengubah kedudukan menjadi 3-0.
Hasil tersebut kemudian berakhir dan Villarreal berhasil membuat pendukungnya gembira. Sebaliknya, Sevilla harus pulang dengan tangan hampa.
Berikut susunan pemain yang diturunkan dalam laga Villarreal vs Sevilla ini.
Villarreal (3-5-2): Asenjo, Alvaro, Funes Mori, V Ruiz, Mario Gaspar, Iborra, Cazorla, Santiago, Pedraza, Fornals, Ekambi.
Sevilla (3-1-4-2): Vaclik, Maximilian Wober, Escudero, Gomez, Amadou, Quincy Promes, Sarabia, Roque, Wissan Ben Yedder, Andre Silva, Munir.
Tampaknya penyebab kekalahan Sevilla ini tak lepas dari pemain yang terlihat kelelahan. Villarreal pun berhasil memanfaatkannya dengan baik.
Sevilla selain tampil di La Liga, juga tampil di Liga Europa dan Copa del Rey. Hal inilah yang membuat skuat Pablo Machin ini tampak begitu terforsir. Ini menjadi hal yang harus segera dievaluasi. Sebab dalam beberapa pertandingan terakhir, performa Sevilla memang kurang meyakinkan.
Dalam lima pertandingan terkahir, Sevilla sudah kalah 3 kali, termasuk pertandingan lawan Villarreal ini. Dua kekalahan lainnya diderita ketika mereka dibantai oleh Barcelona dnegan skor 6-1 di Copa del Rey dan kalah 1-0 dari Celta Vigo di La Liga.
Sebelum kalah dari Barcelona, Sevilla juga beberapa kali kalah yakni dari Real Madrid dengan skor 2-0, kalah dari Athletic Bilbao dengan skor 0-1 dan 2-0.
Faktor kelelahan nampaknya berperan besar terhadap buruknya hasil yang diperoleh Sevilla.
Sekalipun sebetulnya secara penguasaan bola, Sevilla tidak kalah dari Villarreal, akan tetapi Sevilla terlihat kesulitan untuk memanfaatkan peluang yang terjadi.
Pablo Machin mengandalkan duet Munir dan Andre Silva di lini depan. Kedua pemain ini cukup kesulitan untuk mencetak peluang bagus. Begitupun dengan penampilan dari Jesus Navas yang di bawah performa biasanya. Itulah yang kemudian membuat Pablo Machin memutuskan menggantinya pada babak kedua dengan Ben Yedder. Akan tetapi perubahan itu tak cukup membantu.
Sekalipun Sevilla juga memiliki sejumlah peluang, namun tetap saja mereka mengalami kesulitan untuk membobol gawang Villarreal.
Sebaliknya bagi Villarreal, kemenangan ini amat membantu untuk setidaknya membuat mereka meraih tiga poin penuh. Memang posisi Villarreal masih berada di bawah dan karena itu mereka masih membutuhkan banyak poin di laga berikutnya agar segera terbebas dari zona degradasi.
Pertandingan Selanjutnya
Villarreal akan menghadapi Sporting Cp di Liga Europa. Sementara Sevilla akan menghadapi Lazio pada turnamen yang sama. Taruhan Sevilla vs Lazio bisa disimak di sini.
Taruhan Liga Europa seru untuk diikuti di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan