Bournemouth 2-1 Huddersfield
AFC Bournemouth akhirnya berhasil mengakhiri seri kekalahan di 4 pekan terakhir yang mereka alami di Liga Inggris. Kemenangan atas Huddersfield Town di laga kandang pada awal pekan kali ini mengakhiri nasip buruk yang dialami oleh AFC Bournemouth. Tak hanya itu saja, tambahan 3 angka dari pertandingan ini pun membawa AFC Bournemouth ke peringkat yang lebih tinggi di klasemen sementara Liga Premier Inggris musim 2018/19 kali ini.
Terlebih setelah sebelumnya AFC Bournemouth nyaris terpaksa keluar dari peringkat 10 besar. Tak heran, bila kemenangan kali ini pun membawa harapan untuk aksi yang lebih baik pada laga lanjutan di kompetisi terbesar Inggris ini.
Kedua tim, AFC Bournemouth dan Huddersfield Town memperlihatkan aksi yang sama baik pada pertandingan yang berlangsung pada hari Rabu, 3 Desember 2018 pukul 2:45 dini hari Waktu Indonesia Barat ini. Tak hanya AFC Bournemouth yang sukses menghentikan deretan kekalahan mereka dengan performa terbaik yang diperlihatkan di laga kandang kali ini saja.
Namun sang tim lawan, Huddersfield Town juga memperlihatkan aksi yang sama memuaskan. Tak mengherankan bila laga yang berlangsung di kandang AFC Bournemouth di Vitality Stadium, Bournemouth, Inggris ini dikatakan sebagai laga terbaik yang dijalani oleh Huddersfield Town. Walaupun sayangnya, tim lawan tetap tak berhasil membawa pulang kemenangan.
Di laga kali ini, AFC Bournemouth sukses membawa kemenangan dengan skor 2-1 atas sang tim lawan. Tambahan 3 poin yang diraih oleh AFC Bournemouth pun membawa tim tersebut melesat masuk ke dalam deretan 10 besar. Setelah sebelumnya bertengger di peringkat 11 klasemen sementara Liga Premier Inggris musim 2018-19. Hingga matchday ke-15 yang digelar pada awal pekan ini, AFC Bournemouth meraih total 23 angka. Raihan poin ini didapatkan berkat 7 kali kemenangan dan hanya 2 kali hasil imbang. Sedangkan 6 laga sisanya sayangnya dilalui dengan hasil kekalahan bagi sang tim tuan rumah.
Meskipun saat ini AFC Bournemouth berada di peringkat 6 klasemen sementara, masih besar kemungkinan posisi tersebut akan bergeser. Terlebih lagi mengingat selisih angka yang sangat tipis antara AFC Bournemouth dengan tim yang berada di bawahnya. Menjadikan bukan tidak mungkin bila Everton, Manchester United, Leicester City atau pun Brighton meraih kemenangan di pekan ke-15 ini, peringkat AFC Bournemouth terpaksa akan kembali turun drastis di klasemen sementara.
Sedangkan di sisi lain, tim tamu justru melalui masa yang lebih sulit di klasemen sementara. Huddersfield Town saat ini tepat berada di batas degradasi di klasemen sementara. Tim Huddersfield Town menempati peringkat 17 dengan total 10 poin. Sedangkan Southampton, Burnley dan juga Fulham yang berada di deretan degradasi memiliki masing-masing 9 dan 8 poin.
Huddersfield Town memang perlu meningkatkan permainan mereka untuk pekan selanjutnya. Namun pertandingan kontra AFC Bournemouth di Vitality Stadium pada awal pekan ini memberikan harapan besar pada tim tersebut. Terlebih setelah lesakan gol yang diberikan oleh Terence Kongolo di babak pertama pertandingan.
Jalannya Pertandingan
Selain itu juga, pertandingan yang menghadapkan kedua tim berlangsung dengan cukup panas. Terutama Huddersfield Town yang bermain menekan sejak menit pertama. Sayangnya, tekanan yang diberikan oleh tim lawan justru berbalik. AFC Bournemouth berhasil mengungguli permainan dan mencuri keunggulan lebih dulu. Kali ini berkat aksi begitu apik dari Callum Wilson di menit ke-5.
Menit ke-5 pertandingan, Ryan Fraser memberikan tendangan bebas ke arah tengah lapangan. Tak menunggu lama, Callum Wilson pun beranjak menangkap laju bola dan langsung melesakan ke dalam gawang tim lawan. Si kulit bundar yang bersarang ke dalam jala gawang Huddersfiel Town menjadi keunggulan pertama untuk tim tuan rumah. Membawa skor menjadi 1-0.
Gol keenam dari Callum Wilson saat berhadapan dengan Huddersfield Town ini pun membuka kesempatan berikutnya untuk AFC Bournemouth. Menit ke-22, Callum Wilson kembali beperan sebagai pembawa keunggulan bagi tim tuan rumah. Kali ini hanya sebagai pemberi sodoran bola untuk Ryan Fraser.
Kerja sama apik dari kedua pemain ini membawa AFC Bournemouth mendapatkan skor 2-0 hanya beberapa menit setelah laga berlangsung. Ryan Fraser menggiring bola dan melewati beberapa pemain belakang tim lawan sebelum menjebol jala gawang. Gol kedua untuk AFC Bournemouth.
Huddersfield Town bermain dengan lebih menekan lagi. Untungnya kali ini tim lawan berhasil mendapatkan beberapa kesempatan manis dari upaya mereka menjebol pertahanan tim tuan rumah. Sayangnya, striker Huddersfield Town yang belum berhasil mencetak gol satu pun sepanjang musim ini tak memiliki perhitungan terlalu matang. Lesakan bola dari tendangan jauh masih terlampau mudah dihalau oleh AFC Bournemouth.
Menit ke-38, upaya tim lawan baru mendapatkan hasil terang. Kali ini sepakan dari Terence Kongolo yang membawa keunggulan sekaligus gol pertama bagi Huddersfield Town.
Zanka memberikan operan bola yang langsung dikonversi menjadi gol oleh Terence Kongolo. Laju bola yang mampu dibendung ini membawa skor menjadi 2-1. Sayangnya, angka tersebut bertahan tak hanya ketika kedua tim turun minum. Namun hingga laga berakhir tak satupun pemain berhasil menambah gol bagi kedua tim.
Pertandingan Selanjutnya
Bournemouth akan bertanding melawan Liverpool pada 8 Desember ini. Sedangkan Huddersfield akan bertarung melawan Arsenal pada tanggal yang sama.
Ikuti terus info sepakbola Liga Inggris di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan