Man United 2-1 Brighton
Pada akhir pekan ini banyak sekali pertandingan-pertandingan liga Inggris yang sangat seru sehingga sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja. Liga Inggris telah memasuki pertengahan musim dimana persaingan semakin ketat di antara tim-tim yang berada di posisi klasemen papan atas. Pada akhir pekan ini liga Inggris telah memasuki pekan ke-23, dimana pada pekan tersebut Manchester United berhasil kembali meraih kemenangan ketika melawan Brighton dengan skor 2-1.
Pertandingan antara Manchester United vs Brighton berlangsung di Stadion Old Trafford pada hari Sabtu (19/01/2019) malam hari WIB. Semenjak berganti kursi kepelatihan dari Jose Mourinho menjadi Ole Gunnar Solksjaer, penampilan dari Manchester United benar-benar sangat luar biasa. The Red Devils bahkan mendapatkan kemenangan beruntun sejauh ini sehingga hal tersebut membuat Manchester United dapat memepet posisi 4 klasemen saat ini, yaitu Arsenal.
Solksjaer benar-benar sangat sukses membuat Manchester United bangkit dari keterpurukannya pada musim ini. Manchester United berhasil mencuri gol terlebih dahulu dari Brighton lewat penalti dari Paul Pogba pada menit ke-27. Menjelang menit-menit akhir babak pertama, Manchester United berhasil menggandakan keunggulan lewat gol dari Marcus Rashford pada menit ke-42. Brighton lalu dapat memperkecil keadaan pada menit ke-72 lewat gol dari Pascal Grob. Tak ada lagi gol yang tercipta dari para pemain Brighton setelah itu.
Bermain di markas sendiri, pasukan Solksjaer langsung bermain dengan agresif pada awal-awal menit babak pertama. Manchester United langsung menekan barisan pertahanan Brighton dengan berbagai serangan yang dilakukan. Beberapa kali Manchester United mendapatkan peluang yang sangat bagus melalui Paul Pogba, Victor Lindelof, hingga Marcus Rashford. Sayangnya peluang-peluang tersebut belum mampu menciptakan gol bagi Manchester United.
Beruntung bagi Manchester United. Saat laga memasuki menit ke-25 wasit memberikan hadiah penalti kepada Manchester United setelah Paul Pogba dijatuhkan pemain Brighton di dalam kotak terlarang. Paul Pogba pun langsung maju dan menjadi eksekutor tendangan dari titik putih tersebut. Dengan tendangannya yang sangat bagus, gelandang asal Prancis tersebut berhasil menaklukkan David Button dan membuat Manchester United unggul sementara atas Brighton dengan skor 1-0.
Manchester United terus tampil menekan ke dalam barisan pertahanan Brighton. Satu gol saja tentu belum cukup bagi Pogba dkk. Hingga saat laga memasuki menit-menit akhir babak pertama, The Red Devils berhasil menggandakan keunggulan lewat gol dari Marcus Rashford.
Permainan apik ditunjukkan oleh striker Inggris tersebut. Dengan aksi individu yang dapat mengecoh pemain Brighton, Rashford lalu kemudian melepaskan tendangan dengan kaki kanannya ke gawang David Button dan tidak mampu ditepis oleh tersebut sehingga masuk ke gawang Brighton. Manchester United unggul sementara 2-0 atas Brighton.
Hingga jeda turun minum, skor 2-0 tersebut bertahan. Manchester United berhasil menguasai pertandingan sejauh ini.
Memasuki babak kedua, Manchester United masih meningkatkan intensitas serangannya dan tidak menurunkan sama sekali. Marcus Rashford bahkan hampir mencetak brace pada menit ke-50 ketika tembakan dari kaki kanannya hampir menemui sasaran. Sayang, Dewi Fortuna tidak berpihak kepada striker Inggris tersebut. Manchester United terus menciptakan peluang yang berbahaya untuk Brighton. Tiga menit selang peluang dari Rashford, kali ini Jesse Lingard yang mencoba peruntungan. Lewat umpan Marcus Rashford yang sangat cantik, Jesse Lingard mampu mendapatkannya dengan baik, namun tidak mampu mengkonversikan umpan tersebut menjadi gol.
Serangan demi serangan dari tim tuan rumah tidak membuat Brighton kehilangan asa begitu saja. Pasukan Chris Hughton tersebut mencoba mencari celah dari barisan pertahanan Manchester United. Hingga akhirnya pada menit ke-72 Brighton berhasil mencetak gol ke gawang Manchester United lewat Pascal Grob. Pemain asal Jerman tersebut langsung melepaskan tendangan yang sangat keras dari luar kotak penalti dan David de Gea tak mampu menghadangnya sehingga bola masuk ke gawang Manchester United. Skor pun berubah menjadi 2-1.
Mengetahui jarak hanya satu angka saja dari tim tamu, Manchester United kembali menyerang barisan pertahanan Brighton agar dapat memperlebar jarak lagi. Beberapa peluang kembali diciptakan oleh para pemain Manchester United. Marcus Rashford lagi-lagi hampir mencetakkan nama untuk kedua kalinya di papan skor, namun sayangnya percobaan dari striker Inggris tersebut masih belum berbuah gol. Tak hanya itu, Paul Pogba juga mencoba peruntungan pada menit ke-89. Lewat tendangan kaki kanannya, Pogba hampir saja menembus gawang dari David Button. Sayangnya, bola masih menyamping tipis dari gawang Brighton.
Berbagai usaha pun dilakukan oleh para pemain Manchester United untuk dapat mencetak gol kembali. Namun hingga akhir pertandingan skor 2-1 masih bertahan untuk kedudukan antara MU vs Brighton. Berkat kemenangan tersebut, Manchester United berhasil menyamai poin dari Arsenal dengan total 4 poin, serta mendapatkan 7 kali kemenangan berturut-turut sejauh ini. Sementara Brighton berada di posisi 13 dengan total 26 poin.
Susunan pemain:
Manchester United (4-3-3): de Gea, Dalot, Jones, Lindelof, Young, Ander Herrera, Matic, Pogba, Martial, Rashford, Lingard.
Brighton (4-5-1): Button, Martin Montoya, Duffy, Dunk, Bong, Locadia, Propper, Stephens, Gross, March, Murray.
Pertandingan Selanjutnya
Arsenal akan menjadi lawan Man United pada pertandingan di Piala FA. Sedangkan Brighton akan bertanding melawan West Brom.
Ikuti terus info taruhan bola Liga Inggris serta bursa taruhan SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan