Leicester City vs Brighton & Hove Albion
Setelah meraih hasil imbang 1-1 di matchday 30 Liga Inggris akhir pekan kemarin. The Foxes Leicester City akan mencoba kembali bangkit tengah pekan nanti. Pada 23 Juni 2020 pukul 00.00 dinihari WIB nanti, Leicester City akan menjamu The Seaguls Brighton & Hove Albion di King Power Stadium – Leicester, Leicestershire dalam lanjutan Liga Inggris matchday 31.
Kemenangan di pertandingan ini begitu penting. Terutama untuk membuat Leicester City semakin nyaman di posisi 4 besar atau zona Uefa Champions League. Akan tetapi, Brighton & Hove Albion jelas bukan lawan mudah. Apalagi Brighton & Hove Albion juga tengah dalam performa terbaiknya.
Meskipun telah berusia 33 tahun, namun Jamie Vardy mempunyai peran begitu vital dalam skuad Leicester City di era Brendan Rodgers. Terbukti, torehan gol Jamie Vardy musim ini telah melewati catatannya di musim sebelumnya. Dari total 27 penampilan (2314’ menit) di pentas Premier League Inggris 2019/2020, Jamie Vardy telah menciptakan total 19 gol dan 4 assist. Catatan ini menempatkan Vardy sebagai salah satu top skor Premier League Inggris 2019/2020.
Selain Vardy, sosok James Maddison mempunyai peran penting. Playmaker 23 tahun ini juga tampil cukup subur dengan torehan 6 gol dari 29 penampilan (2494’ menit) Premier League Inggris 2019/2020. Catatan luar biasa ini yang membuat James Maddison menjadi incaran banyak klub besar Premier League. Salah satu yang santer dikabarkan ingin memboyong Maddison adalah Manchester United.
Sementara Brighton & Hove Albion masih akan tetap mengandalkan mantan striker Brentford, Neal Maupay. Penyerang asal Prancis berusia 23 tahun ini tampil cukup subur di musim pertamanya bersama The Seaguls. Dari total 2204’ menit (29) penampilan, Neal Maupay telah sukses mencatatkan 9 gol. Torehan ini menempatkannya sebagai top skor sementara Brighton & Hove Albion di pentas Premier League Inggris 2019/2020.
Meskipun berposisi sebagai seorang bek tengah, Lewis Dunk cukup produktif dan mempunyai peran penting. Bek berusia 28 tahun asal Inggris ini telah mencatatkan 3 gol dan 3 assist dari total 28 penampilan. Dengan postur 192 cm, Lewis Dunk bukan hanya diharapkan mampu mempertahankan lini belakang Brighton & Hove Albion dari gempuran pemain depan Leicester City. Namun juga menjadi pemecah kebuntuan dalam situasi set-piece atau bola-bola mati.
Pada pertandingan sebelumnya (20/6) malam WIB kemarin, Leicester City hampir saja mencuri poin penuh dari markas Watford, Vicarage Road. Setelah bermain imbang 0-0 hampir sepanjang pertandingan, Leicester City mampu memecah kebuntuan pada menit ke-90’ melalui gol Ben Chilwell. Akan tetapi, kemenangan itu harus sirna usai Craig Dawson sukses menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-90’+3.
Sementara The Seaguls secara mengejutkan sukses mengalahkan tim kuat Arsenal di pertandingan sebelumnya. Tampil di The American Express Community Stadium – Falmer, East Sussex, Brighton mampu menang 2-1 atas skuad Meriam London Arsenal. Setelah sempat tertinggal lebih dulu melalui Nicolas Pepe (68’). Tuan rumah bangkit berkat gol Dunk (75’) dan Maupay (90’+5).
Jika menurut hitungan matematis di atas kertas, Leicester City masih diunggulkan untuk memenangkan pertandingan. Namun kejutan di laga sebelumnya membuat anak asuh Brendan Rodgers tidak boleh lengah.
Head to Head
Pada pertemuan pertama di markas Brighton & Hove Albion, The American Express Community Stadium – Falmer, East Sussex, Leicester City sukses mengatasi perlawanan tuan rumah dengan meraih kemenangan meyakinkan 2-0. Dimana 2 gol Leicester City pada pertandingan ini dicetak oleh Ayoze Perez (64’) dan pinalti Jamie Vardy (82’).
Sementara pada pertemuan terakhir di King Power Stadium (27/2/2019) lalu, Leicester City sukses mengatasi perawalan tamunya, Brighton & Hove Albion dengan skor tipis 2-1. Dalam pertandingan ini, Leicester City mampu unggul 2-0 terlebih dahulu melalui gol Demarai Gray (10’) dan Jamie Vardy (63’). Sedangkan 1 gol balasan Brighton Hove Albion dicetak oleh Davy Propper (66’).
Dalam 5 pertemuan terakhir, Leicester City mampu mencatatkan torehan tak terkalahkan. Leicester City juga sukses memenangi 4 pertemuan diantaranya. Kekalahan terakhir Leicester City atas Brighton & Hove Albion terjadi pada April 2014 lalu di King Power Stadium. Dimana ketika itu, Leicester City harus takluk dengan skor sangat mencolok 1-4 atas Brighton & Hove Albion. Tepatnya ketika kedua klub masih sama-sama berlaga di Championship Division Inggris (Kasta II Liga Inggris).
Total kedua tim telah bertemu 21 kali sepanjang sejarah. Dimana Leicester City sukses memenangi 9 diantaranya, 5 kali imbang dan 7 kali Brighton & Hove Albion menang. Meskipun begitu, Leicester City musim ini tampil begitu mengesankan. Di bawah arahan pelatih Brendan Rodgers, Leicester City menjadi salah satu “kuda hitam” paling menakutkan di musim ini.
Pada musim 2019/2020 ini, Leicester City masih berada di urutan 3 klasemen sementara Premier League Inggris. Leicester mengantongi nilai 54 dari 30 pertandingan. Hasil 16 menang, 6 seri dan 8 kali kalah. The Foxes juga tampil cukup subur dengan torehan 59 gol dan 29 kali kemasukan (+30). Sementara tim tamu Brighton & Hove Albion terpuruk di posisi 15 klasemen sementara. Brighton & Hove Albion mencatatkan 32 poin dari 30 pertandingan hasil 7 menang, 11 imbang dan 12 kali kalah. Brighton memiliki torehan 34 gol dan 41 kali kemasukan (-7).
Tips Taruhan
Leicester City vs Brighton & Hove Albion | 1X2 Leicester City @ 1.64 | |
24 Juni 2020, 00:00 |
Skor 1-0 untuk kemenangan Brighton.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan