Liverpool vs Napoli
Pertandingan sepakbola Liga Champions antara Liverpool vs Napoli akan berlangsung di Stadion Anfield pada hari Kamis (28/11/2019) pkl 03.00 WIB. Laga antara Liverpool vs Napoli akan menjadi laga big match yang tersaji pada tengah pekan nanti dalam kompetisi liga champions. Liverpool dan Napoli merupakan dua tim yang sangat tangguh di laga domestiknya masing-masing.
Seperti yang kita ketahui bahwa kedua tim tersebut tergabung ke dalam grup E bersama Red Bull dan Genk. Liverpool dan Napoli sejauh ini berhasil mendominasi jalannya grup E sehingga mereka saat ini sedang bersaing untuk memperebutkan posisi puncak klasemen grup E. Liverpool yang akan bertindak sebagai tim tuan rumah tentu tidak akan menyia-nyiakan pertandingan nanti. Pasukan Jurgen Klopp tersebut akan berusaha semaksimal mungkin untuk membungkam Napoli. Kendati demikian, hal tersebut tentu tidak semudah yang mereka bayangkan. Pasalnya Napoli di bawah asuhan Carlo Ancelotti akan menjadi lawan yang berat bagi Liverpool pada tengah pekan nanti.
Liverpool musim ini tampil begitu ganas. Pasukan Jurgen Klopp tersebut bahkan sama sekali belum pernah terkalahkan dalam kompetisi liga Inggris. Liverpool menjadi kandidat terkuat untuk menjuarai liga Inggris pada musim ini. Selain itu, dalam liga champions pun Liverpool tampil sangat luar biasa. Dalam 4 pertandingan, Liverpool berhasil mendapatkan 3 kali kemenangan dan 1 kali kekalahan. Hasil tersebut membuat Liverpool saat ini berhasil menguasai klasemen grup E. Sayangnya kekalahan tersebut mereka dapatkan tatkala menghadapi Napoli. Pada pertandingan tersebut, Liverpool kalah dari Napoli dengan skor 2-0. Dengan hasil itu, maka Liverpool harus belajar dari pengalaman supaya tidak kalah lagi dari Napoli pada tengah pekan nanti.
Sementara itu di sisi lain Napoli tentu harus mempersiapkan performa terbaiknya kala bertandang ke markas Liverpool pada tengah pekan nanti. Pasukan Carlo Ancelotti tersebut memang tampil cukup baik sejauh ini dalam babak fase grup liga champions. Dalam 4 pertandingan, Napoli berhasil mendapatkan 2 kali kemenangan dan 2 kali hasil imbang tanpa kekalahan satu pun. Hasil tersebut tentu menjadi modal yang bagus saat bertandang ke markas Liverpool, terlebih sebelumnya mereka pernah mengalahkan Liverpool. Sayangnya dalam laga domestik, Napoli tampak terlihat mengalami penurunan performa karena terlempar dari posisi 4 besar.
Dari hasil yang diraih oleh kedua tim tersebut, saat ini Liverpool berada di posisi puncak klasemen sementara grup E dengan total 9 poin, sementara itu Napoli berada di posisi 2 dengan total 8 poin. Kedua tim akan bermain dengan sangat maksimal pada pertandingan nanti karena akan menjadi laga perebutan tahta klasemen grup E. Liverpool yang bertindak sebagai tim tuan rumah tidak akan mengecewakan para pendukungnya.
Bertindak sebagai tim tuan rumah, Liverpool tentu akan mengerahkan skuad terbaiknya agar dapat membalaskan dendamnya kepada Napoli. Di posisi lini depan, Jurgen Klopp tentu akan memainkan trisula lini depan dari Liverpool, yaitu Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane. Ketiga pemain tersebut sejauh ini tampil sangat agresif dan produktif di lini depan Liverpool. Tentu saja, Salah, Mane dan Firmino akan menjadi ancaman yang besar bagi lini pertahanan Napoli nanti. Sejauh ini Mane berhasil mencetak 12 gol, Salah 9 gol dan Firmino 4 gol dalam semua kompetisi. Selain ketiga pemain tersebut, Liverpool juga masih memiliki striker sekelas Divock Origi.
Lalu di posisi lini tengah, Liverpool memiliki gelandang sekelas Georginio Wijnaldum. Pemain asal Belanda tersebut sangat piawai dalam membangun serangan dengan umpan-umpannya yang akurat. Selain Wijnaldum, lini tengah Liverpool juga akan diisi oleh Alex Oxlade-Chamberlain dan Fabinho. Sedangkan di lini pertahanan ada Virgil van Dijk dan Andrew Robertson.
Sementara itu pada kubu Napoli, Carlo Ancelotti akan memainkan seorang striker sekelas Dries Mertens untuk bermain sebagai starter. Striker asal Belgia tersebut sangat piawai dalam menembus pertahanan lawan dengan pergerakannya yang lincah. Selain itu, Mertens merupakan pemain dengan segudang taktik saat melakukan serangan. Selain Mertens, lini depan Napoli juga akan diisi oleh Arkadiusz Milik.
Lalu di posisi lini tengah, Napoli memiliki gelandang sekelas Lorenzo Insigne. Pemain asal Italia tersebut bermain fleksibel sehingga ia mampu mengisi lini tengah dan lini depan. Selain Insigne juga ada Fabian Ruiz dan Piotr Zielinski. Sedangkan di lini pertahanan ada Kalidou Koulibaly dan Kostas Manolas.
Head to Head
Pertemuan terakhir antara Liverpool vs Napoli berlangsung pada tanggal 18 September 2019. Pada pertandingan tersebut Napoli berhasil menang dengan skor 2-0.
Tips Taruhan
Liverpool vs Napoli | 1X2 Liverpool @1.40 | |
28 November 2019, 03:00 WIB |
Diprediksi pada pertandingan nanti Liverpool akan membalaskan dendamnya dengan skor 3-1.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan