Arsenal vs Sevilla
Tengah pekan ini Champions League akan kembali bergulir, di Grup B Arsenal akan menghadapi Sevilla pada Kamis (9/11) dini hari WIB. Pada pertemuan sebelumnya yang berlangsung akhir Oktober lalu, Arsenal berhasil menang di markas Sevilla dengan skor 1-2.
Arsenal sedang dalam kondisi menurun setelah kalah untuk pertama kalinya di Premier League musim ini pada akhir pekan lalu melawan Newcastle. Mereka yang bermain tanpa sang kapten Odegaard tersebut kalah tipis dengan skor 1-0 dari the magpies.
Namun Arsenal nampaknya harus segera move on dari laga tersebut karena mereka akan menghadapi Sevilla dalam lanjutan Champions League tengah pekan ini. Saat ini mereka menjadi pemuncak grup B Champions League dengan poin enam.
Mereka hanya berselisih dari Lens yang saat ini meraih lima poin, kemenangan di tengah pekan nanti melawan Sevilla akan membuat mereka semakin mendekat untuk lolos ke babak selanjutnya. Sekaligus akan menjadi modal yang bagus untuk memompa mental para pemainnya usai kalah di Premier League.
Sementara itu, Sevilla pun mau tak mau harus menang juga dalam pertandingan kali ini apabila masih ingin melanjutkan petualangan di Champions League. Mereka saat ini terpaku di posisi tiga dengan raihan dua poin dari tiga laga, mereka pun harus memanfaatkan sisa tiga laga ke depan.
Menjadi peringkat tiga pun mungkin adalah sebuah pilihan bagi Sevilla karena mereka akan kembali ke Europa League di mana mereka menjadi raja disana dengan tim yang paling banyak meraih gelar juara. Di musim lalu pun mereka berhasil menjadi juara Kompetisi kelas dua Eropa tersebut dengan mengalahkan AS Roma.
Sedangkan di kompetisi La Liga mereka benar-benar stuck setelah mengalami lima pertandingan terakhir tanpa kemenangan. Bahkan empat pertandingan terakhir mereka akhir dengan hasil imbang secara berturut-turut, atas hal tersebut Sevilla kini terdampar di peringkat 15 klasemen.
Masalah internal Sevilla sejak awal musim yang menjadi kendala bagaimana mereka menjalani hasil-hasil buruk pada musim ini. Diisi dengan skuad yang tidak begitu buruk, harusnya Sevilla bisa bersaing di zona Eropa pada kompetisi La Liga musim ini.
Walau penampilannya begitu buruk di La Liga, mereka mungkin mempunyai misi lain di kompetisi Eropa, dengan hanya menempati posisi ketiga grup B Champions League. Mereka berniat kembali ke Europa League dan akan kembali juara di kompetisi tersebut.
Kondisi masing-masing tim
Tidak diketahui apakah Odegaard akan tersedia atau tidak dalam laga tengah pekan nanti, yang jelas Arteta harus memikirkan untuk menunjuk siapa pemain yang pas untuk menggantikannya karena terbukti mereka kewalahan saat bermain tanpa pemain Norwegia tersebut.
Eddie Nketiah diyakini masih akan menjadi ujung tombak Arsenal pada laga nanti karena Gabriel Jesus masih mengalami cedera, sedangkan alternatif lainnya mungkin memainkan Trossard sebagai pemain no. 9 apabila Nketiah tidak efektif sepanjang laga.
Sementara itu, Sevilla harus segera kembali ke performa terbaiknya pada tengah pekan ini. En-Nesyri mungkin akan turun sejak awal laga setelah di pertandingan sebelumnya ia turun dari bangku cadangan saat melawan Celta Vigo dengan hasil akhir imbang 1-1.
Kemungkinan susunan pemain
Sevilla (4-3-3): Nyland; Navas, Bade, Ramos, Acuna; Soumare, Rakitic, Sow; Ocampos, Oliver, En-Nesyri
Manajer: Diego Alonso
Arsenal (4-3-3): Raya; White, Saliba, Magalhaes, Zinchenko; Rice, Havertz, Jorginho; Martinelli, Nketiah, Saka
Manajer: Mikel Arteta
Head to Head
Pada pertandingan pertama di akhir Oktober lalu, Arsenal berhasil menang di markas Sevilla dengan skor 1-2. Dua gol Arsenal dicetak Gabriel Martinelli dan Gabriel Jesus, sedangkan Sevilla hanya mampu mencetak satu gol yang dicetak Gudelj.
Pertemuan Terakhir Sevilla vs Arsenal
- 2023 (Champions League) Sevilla 1-2 Arsenal
- 2022 (Club Friendlies) Arsenal 6-0 Sevilla
- 2017 (Club Friendlies) Arsenal 1-2 Sevilla
- 2008 (Club Friendlies) Arsenal 1-1 Sevilla
- 2007 (Champions League) Sevilla 3-1 Arsenal
Lima pertandingan terakhir Arsenal
- 05/11/2023 (Premier League) Newcastle 1-0 Arsenal
- 02/11/2023 (EFL Cup) West Ham 3-1 Arsenal
- 28/10/2023 (Premier League) Arsenal 5-0 Sheffield United
- 25/10/2023 (Champions League) Sevilla 1-2 Arsenal
- 21/10/2023 (Premier League) Chelsea 2-2 Arsenal
Lima pertandingan terakhir Sevilla
- 05/11/2023 (La Liga) Celta Vigo 1-1 Arsenal
- 03/11/2023 (Copa Del Rey) Quintanar 0-3 Sevilla
- 29/10/2023 (La Liga) Cadiz 2-2 Sevilla
- 25/10/2023 (Champions League) Sevilla 1-2 Arsenal
- 21/10/2023 (La Liga) Sevilla 1-1 Real Madrid
Tips taruhan
Pertandingan akan berjalan dengan sengit namun Arsenal keluar sebagai pemenang SBOTOP memberikan prediksi skor akhir: Arsenal 3-1 Sevilla
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan