Messi Akhiri Rentetan Hasil Buruk Inter Miami di MLS
Moncer di League Cup, kini Messi beri kemenangan pertama Inter Miami di Major League Soccer setelah tim tersebut tidak menang dalam 11 laga dan harus terjebak di dasar klasemen. Messi yang kali ini memulai laga dari bangku cadangan berhasil mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 atas New York Red Bulls pada Minggu (27/8) pagi WIB.
Dalam laga yang berlangsung di Red Bull Arena, New Jersey tersebut pelatih Inter Miami Gerardo Tata Martino dengan berani menyimpan Sergio Busquets dan Messi di bangku cadangan. Hal tersebut bukan tanpa alasan, Tata Martino berdalih mereka perlu istirahat usai melakoni laga di U.S Cup.
Bermain tanpa Messi sedikit membuat Inter Miami mengalami kesusahan khususnya dalam proses build up serangan, meski begitu mereka yang berstatus tim tamu bisa mengimbangi permainan Red Bulls di kandangnya dan dihadapan suporternya.
Mereka pun bisa mencuri gol di babak pertama, tepatnya di menit ke-37 melalui Diego Gomez dan Inter Miami berhasil unggul satu gol atas tim tuan rumah. Ketinggalan satu gol, New York Red Bulls pun semakin meningkatkan permainannya demi menyamakan kedudukan, namun sayang skor tidak berubah sampai jeda babak pertama.
Pada babak kedua, permainan tetap berjalan sama seperti babak pertama, New York bermain semakin menekan demi menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Gerah dengan permainan seperti itu, pelatih Inter Miami, Tata Martino akhirnya melakukan pergantian di menit ke-60.
Messi, Sergio Busquets dan Yedlin masuk bersamaan untuk menggantikan Leonardo Campana, Thomas Taylor dan David Ochoa. Masuknya tiga pemain tersebut, khususnya Messi merubah jalannya permainan, kini Inter Miami kembali menekan New York Red Bulls.
Hasilnya pun tercipta satu menit jelang waktu normal berakhir atau tepatnya di menit ke-89, Messi yang tanpa kawalan berhasil meneruskan umpan matang yang diberikan oleh Benjamin Cremaschi. La Pulga pun kini membuat Inter Miami menang dengan skor 0-2.
Kemenangan tersebut membuat Inter Miami mulai beranjak dari dasar klasemen Major League Soccer wilayah timur. Tambahan poinnya membuat Inter Miami menempati posisi 14 dengan poin 21 dari hasil enam kemenangan, tiga kali imbang dan 14 kali kekalahan.
Keputusan Mencadangkan Messi
Pemandangan Messi duduk di bangku cadangan adalah sesuatu yang tak lazim terjadi, namun pada pertandingan ini ia harus rela melakukan hal tersebut dan sang pelatih Tata Martino mempunyai alasan yang kuat untuk membuat sang bintang memulai laga dari bangku cadangan.
Alasan Tata Martino untuk mencadangkan Messi pada pertandingan tersebut adalah ia tak ingin pemainnya tersebut kelelahan, walaupun ia menyadari bahwa Messi selalu ingin bermain sejak awal. Tata Martino pun tak ragu untuk mengatakan kepada Messi bahwa ia harus duduk di bangku cadangan terlebih dahulu.
“Pembicaraan dengan Messi hanya untuk menjelaskan kepada dia bahwa kami memiliki tiga pertandingan setiap minggu. Kami baru saja melalui kelelahan yang hebat sehingga dia akan beristirahat di saat-saat tertentu,” katanya, dikutip dari Mundo Deportivo.
Tata Martino juga mengerti dengan para suporter yang ingin melihat Messi bermain, namun dengan tegas ia menyatakan bahwa ia tak mau memeras seorang pemain untuk bertanding, karena ia memiliki pemain lain yang siap diturunkan. Ia juga menekankan tim nya tidak akan terpengaruh terhadap siapapun.
“Saya mengerti semua orang ingin melihatnya bermain. Kami tak akan memeras tenaga pemain secara berlebihan, kami tak boleh terpengaruh dengan apa yang orang-orang inginkan. Dia akan melewatkan setidaknya tiga pertandingan tahun ini, seperti juga tahun depan, kami harus mengerti bahwa ketika dia meninggalkan tim, skuad ini harus bisa terus diandalkan,” pungkas Martino.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan